Hi Mommy, yuk praktek untuk buat Omani Qabuli / Omani Pilau (versi ayam) yang praktis Cara membuatnya memang susah-susah gampang. Jika keliru mengolah maka hasilnya tidak akan memuaskan dan justru cenderung tidak enak. Pada umumnya Omani Qabuli / Omani Pilau (versi ayam) yang lezat akan mengeluarkan aroma dan cita rasa yang akan membangkitakan selera.
Biasanya setiap masakan akan ada beberapa hal yang bisa mempengaruhi cita rasa dari Omani Qabuli / Omani Pilau (versi ayam), seperti takaran, banyaknya bahan, banyaknya bumbu, pemilihan bahan yang baik, hingga cara memasak dan menyajikannya. Tidak usah pusing kalau ingin menyiapkan Omani Qabuli / Omani Pilau (versi ayam) enak di rumah, karena asal sudah tahu triknya maka hidangan ini dapat jadi suguhan spesial.
Nah, kali ini kita coba, yuk, variasikan Omani Qabuli / Omani Pilau (versi ayam) sendiri di rumah. Tetap dengan bahan yang sederhana, sajian ini bisa memberi manfaat dalam membantu menjaga kesehatan tubuh kita. Anda bisa membuat Omani Qabuli / Omani Pilau (versi ayam) memakai 20 jenis bahan dan 14 langkah pembuatan. Berikut ini cara dalam membuat hidangannya.
عماني قبولي Mohon untuk catatan ya, Ini nasi "Qabuli" dgn huruf depan Q dan ada penambahan huruf U ditengah, kalo tulisan arabnya seperti diawal kalimat, ini merupakan nasi khas di wilayah Oman tempat dimana saya tinggal sekarang. Bukan nasi "KABLI" yang merupakan nasi versi Saudi ataupun Yaman. Bukan juga nasi "KABULI" dari Afganistan. Dan juga bukan nasi "KEBULI" nya Indonesia.😁 Mengapa saya beri catatan seperti diatas, karena masing masing nasi diatas ciri khasnya sangat berbeda-beda,rasanya pun beda, walaupun penulisan hampir sama, bahkan saat diucapkan nadanya terasa sama persis. Ini buat catatan aja biar gak salah lagi, khususnya buat adik-adik yg masih menekuni study di jurusan tata boga ,kalo next cita-citanya mau jadi chef di wilayah Timur Tengah, hal yg kelihatan sepele begini jika tidak bener-bener diperhatikan bisa jadi nightmare ditempat kerja.😅 Nasi Qabuli versi Oman ini, penggunaan rempahnya menggunakan rempah utuh, khususnya jintan utuh harus ada,dgn sedikit tambahan Qabuli Bizar atau Qabuli masala yg memiliki campuran khas sendiri. (Untuk Bizar/Qabuli masala resep saya share terpisah) Nasi ini tidak berwarna kuning, karena memang ciri khasnya, tidak menggunakan tambahan kunyit pada rempahnya, Tapi Masha Allah rasa dari nasi ini sangat gurih dan harum. Biasa di wilayah Oman, nasi ini menjadi menu andalan tiap hari Jum'at acara kumpul keluarga, juga menu main course diacara acara besar seperti hari lebaran, dan lainnya.
Bahan-bahan dan bumbu yang perlu dipersiapkan untuk membuat Omani Qabuli / Omani Pilau (versi ayam):
- 400 gram beras basmati (bisa pakai beras biasa)
- 500 gram ayam potong sesuai selera (bisa pakai daging)
- 4 sdm minyak samin
- 2 buah kentang (potong besar)
- 100 gram bawang merah potong tebal (saya pakai bwng India)
- 1 sdm Qabuli Bizar/ Qabuli masala (resep sudah ada)
- Secukupnya air
- Secukupnya garam sesuai selera
- Secukupnya kaldu bubuk/penyedap sesuai selera
- B).Bumbu halus:
- 7 siung bawang putih
- 1 jempol jahe
- C). Rempah utuh:
- 2 sdm jintan utuh (cumin)
- 1 sdm adas manis utuh (Fennel seeds)
- 1 sdm merica butir (black pepper)
- 2 batang kayumanis (Cinnamon)
- 2 lembar daun salam (bay leaf)
- 7 butir kapulaga (hijau,putih,Jawa sama aja asal jgn yg hitam)
- 5 butir cengkeh