Anda sedang mencari inspirasi resep Cilok Bumbu Kacang yang gampang Cara membuatnya memang susah-susah gampang. Jika keliru mengolah maka hasilnya tidak akan memuaskan dan justru cenderung tidak enak. Pada umumnya Cilok Bumbu Kacang yang lezat akan mengeluarkan aroma dan cita rasa yang akan membangkitakan selera.
Banyak hal yang sedikit banyak berpengaruh terhadap kualitas rasa dari Cilok Bumbu Kacang, mulai dari jenis bahan, selanjutnya pemilihan bahan segar, sampai cara membuat dan menyajikannya. Untuk gampannnya dan tidak terlalu repot penyajian Cilok Bumbu Kacang sebaiknya di rumah sendiri terlebih dahulu agar lebih percaya diri dan yakin.
Adapun jumlah porsi yang bisa dihidangkan untuk membuat Cilok Bumbu Kacang yaitu 4 porsi. Jadi pastikan porsi ini cukup untuk dihidangkan untuk anda sendiri maupun keluarga tersayang.
Sebagai perhatian, biasanya waktu yang dibutuhkan untuk memuat Cilok Bumbu Kacang diperkirakan sekitar 1jam.
Nah, kali ini kita coba, yuk, variasikan Cilok Bumbu Kacang sendiri di rumah. Tetap dengan bahan yang sederhana, sajian ini bisa memberi manfaat dalam membantu menjaga kesehatan tubuh kita. Anda bisa membuat Cilok Bumbu Kacang memakai 18 jenis bahan dan 13 langkah pembuatan. Berikut ini cara dalam membuat hidangannya.
#PejuangGoldenApron3 #week17 I'm totally addicted with many aci's food and cuisine 😂 salah satunya ya ini, si cilok hahaha, yuk liat resepnya❤️
Bahan-bahan dan bumbu yang perlu dipersiapkan untuk membuat Cilok Bumbu Kacang:
- Bahan Cilok
- 1/4 Tapioka
- 2 sdm Terigu
- 2 siung Bawang Putih
- 2 batang Daun Bawang
- 1 sdt Garam
- 1 sdt Penyedap Rasa
- Secukupnya Air
- Bahan Bumbu Kacang
- 1 ons Kacang Tanah tanpa Kulit
- 100 gr Gula Merah
- 8 buah Cabai Setan
- 5 buah Cabai Keriting
- 5 buah Bawang Merah
- 3 buah Bawang Putih
- 2 lembar Daun Jeruk
- 1 sdt Garam
- 1 sdt Penyedap Rasa
Langkah-langkah untuk membuat Cilok Bumbu Kacang
1
Cincang halus bawang putih dan iris halus daun bawang, sisihkan. Campur tapioka, terigu, garam dan penyedap rasa jadi satu, aduk rata. Lalu tambahkan bawang putih tadi dan daun bawang, aduk sampe rata. Sisihkan.
2
Didihkan air, setelah air mendidih siram perlahan kedalam campuran tepung tadi. Aduk cepat menggunakan spatula, jangan sampe rata. Jangan kebanyakan menuang air. Lalu dinginkan adonan.
3
Jika adonan sudah dingin, lanjutkan menguleni adonan memakai tangan bersih. Uleni sampai adonan kalis seperti lilin mainan. Setelah kalis, ambil sedikit adonan dan bulat-bulatkan. Lakukan sampai habis.
4
Setelah adonan selesai dibentuk, didihkan air dan tambahkan sedikit minyak agar nantinya adonan tidak lengket didasar panci/wajan. Setelah mendidih, masukan cilok.
5
Tunggu hingga semua adonan cilok mengapung, baru angkat dan sisihkan.
6
(ini optional) goreng cilok setelah selesai dikukus sampai agar garing, angkat dan sisihkan.
7
Cara membuat bumbu kacang: cuci bersih kacang lalu sangrai. Jika sudah agak kecoklatan angkat dan sisihkan sampai kacang agak dingin.
8
Haluskan semua bumbu kacang kecuali daun jeruk dan gula merah sampai halus.
9
Lelehkan gula merah dipanci, lalu setelah meleleh semua, saring agar kotoran gula merah tidak masuk kedalam bumbu nantinya.
10
Setelah kacang dingin, haluskan kacang, sisihkan. Selanjutnya jika sudah, tumis bumbu cabai dan bawang tadi sampai agak harum.
11
Setelah bumbu harum, masukan kacang giling tadi. Aduk-aduk sampai rata. Jika sudah rata, tambahkan cairan gula merah dan daun jeruk yg sudah diremas daunya, aduk lagi sampai rata dan mendidih.
12
Jika sudah mendidih, masukan garam dan penyedap rasa. Aduk lagi sampai rata dan mendidih lalu matikan api, dan dinginkan.
13
Setelah semuanya siap, tata cilok goreng dan bumbu kacang diatasnya. Jika kurang manis, boleh ditambahkan kecap manis. Selamat mencoba❤️