Hi Mommy, yuk praktek untuk buat Bolu Sakura yang praktis Dijamin ga bakalan terlalu repot untuk membuatnya. jangan terburu-buru ya, kalau salah proses dan bahan rasanya nanti tidak enak. Biasanya Bolu Sakura yang sempurna akan terlihat sedap dan terasa sangat enak dan sempurna rasanya.
Banyak hal yang sedikit banyak berpengaruh terhadap kualitas rasa dari Bolu Sakura, antara lain: kualitas bahan, metode memasak, proses memasak, kualitas bumbu, dan proses penyajian. Lakukanlah hal gampang dalam penyajian Bolu Sakura bisa dirumah atau rumah keluarga, karena lebih menguasai situasi penyajian dan dapat lebih maksimal.
Kira-kira porsi penyajian Bolu Sakura adalah 20 cups. Jadi pastikan porsi ini cukup untuk dihidangkan untuk anda sendiri maupun keluarga tersayang.
Kalau mau lebih enak boleh kok dikreasikan Bolu Sakura bisa kreasi sendiri atau dengan teman-teman di rumah kamu. Dengan bahan-bahan yang simpel, hidangan ini jika disajikan hanyat akan menambah segar dan nikmat serta memberikan kesehatan. Kalau kamu mau, masakan Bolu Sakura memakai 12 jenis bahan dan 10 langkah pembuatan. Berikut adalah langkah-langkah membuatnya.
Bolu Sakura, bolu sederhana tradisional. Warna kecoklatannya berasal dari karamel (gula dan air), bukan gula merah/aren. Rasanya sedikit mirip apem kukus. Seperti layaknya bolu tradisional, rasanya ringan di lidah, karena tidak pakai bahan berlemak seperti margarin/mentega apalagi butter. Tentunya selingan yang ringan dan sehat dibanding kue2 bolu berisi lemak mentega/butter :)
Bahan-bahan dan bumbu yang perlu dipersiapkan untuk membuat Bolu Sakura:
- Bahan Karamel
- 125 gr gula pasir
- 250 ml air panas
- Bahan Kering
- 200 gr tepung terigu pro sedang (saya: Segitiga Biru)
- 25 gr tepung maizena
- 1/2 sdt baking powder
- 1/2 sdt baking soda
- 1/4 sdt vanilla bubuk
- Bahan Basah
- 2 butir telur ayam
- 125 gr gula pasir
Langkah-langkah untuk membuat Bolu Sakura
1
Pertama2 kita siapkan Bahan Karamel dulu, karena akan harus didinginkan sebelum dicampur adonan lain nanti. Nyalakan api kecil saja, tuang gula dalam wajan, biarkan jangan diaduk2 sampai bagian bawahnya berair sendiri.
2
Setelah sebagian gula mencair, bisa besarkan api sedikiit lagi saja, aduk2 gula, sampai semua mencair. Tuang sedikit2 air panas ke dalam adonan gula yang sudah menjadi karamel, tuang dari pinggir wajan supaya tidak terlalu menimbulkan percikan panas. Aduk2 sampai mendidih. Saring ke dalam wadah lain, sisihkan, dan biarkan mendingin. (saya: tarok dekat kipas angin).
3
Selanjutnya siapkan Bahan Kering. Dalam wadah, campur semua bahan kering (terigu, maizena, baking powder, baking soda), kecuali vanilla, sambil diayak. Aduk hingga bercampur rata. Sisihkan.
4
Sekarang waktunya panaskan kukusan, ikat erat tutup dengan serbet. Dan siapkan juga cetakan bolu, oles dengan margarin.
5
Siapkan Bahan Basah. Masukkan telur dan gula dalam wadah, mixer dengan kecepatan tinggi sampai kental dan sedikit mengembang. Kira2 8 atau 10 menit. Setelah itu masukkan vanilla bubuk, mixer sebentar dengan kecepatan paling rendah.
6
Berikutnya ambil larutan karamel yang sudah dingin, tuang ke dalam adonan sedikit demi sedikit, sambil mixer dengan speed paling rendah. Setelah tercampur rata, matikan mixer.
7
Tuang Bahan Kering (tepung2) ke dalam wadah, secara bertahap, sambil diaduk dengan spatula, atau whisker, sampai adonan tidak bergerinjil. Adonan akan kental (tapi tidak padat) dan licin.
8
Tuang adonan ke dalam cetakan setinggi 3/4-nya. Karena saya hanya punya 10 cetakan cup bunga ini, jadi saya pakai dua kukusan, dan sisa adonan saya tuang aja de di loyang tulban hehe..
9
Kukus dengan api sedang/besar selama 15-20 menit. Bisa buka kukusan setelah 15 menit dan test dengan tusuk sate. Kalau tusuk sate tidak basah atau lengket dengan adonan ketika diangkat, maka sudah matang. Dan bisa matikan kompor. Hasilnya terlihat seperti ini yah.
10
Biarkan dingin lebih dulu sebelum dikeluarkan dari loyang/cetakan. Selamat mencoba dan menikmati :)