Menu praktis dan gampang yaitu membuat Bolu gulung coklat nutella +ovomaltine yang lezat Cara membuatnya memang susah-susah gampang. Harap diperhatikan langkah-langkanya dan waktu pembuatannya agar rasa yang dihasilkan sempurna. Biasanya Bolu gulung coklat nutella +ovomaltine yang lezat akan mengeluarkan aroma dan cita rasa yang akan membangkitakan selera.
Kemungkinan ada beberapa sebab yang biasanya bisa mempengaruki kenikmatan dari Bolu gulung coklat nutella +ovomaltine, antara lain: kualitas bahan, metode memasak, proses memasak, kualitas bumbu, dan proses penyajian. Jangan terlalu repot dalam penyajian Bolu gulung coklat nutella +ovomaltine enak di rumah, karena asal sudah tahu triknya maka hidangan ini dapat jadi suguhan spesial.
Kira-kira porsi penyajian Bolu gulung coklat nutella +ovomaltine biasanya untuk Loyang 25x30 porsi. Jadi pastikan porsi ini cukup untuk dihidangkan untuk anda sendiri maupun keluarga tersayang.
Kalau mau lebih enak boleh kok dikreasikan Bolu gulung coklat nutella +ovomaltine sendiri di rumah. Dengan bahan-bahan yang simpel, sajian ini bisa memberi manfaat dalam membantu menjaga kesehatan tubuh kita. Anda mungkin bisa mengidangkan Bolu gulung coklat nutella +ovomaltine memakai 13 jenis bahan dan 6 langkah pembuatan. Berikut adalah langkah-langkah membuatnya.
Ini accident waktu bikin. Telurnya 4 tapi takaran bahan lain hanya untuk 3telur. Jadinya oles lagi luarnya dengan ovomaltine. Wah krucil doyan sekali. Langsung lahap 3 potong.
Bahan-bahan dan bumbu yang perlu dipersiapkan untuk membuat Bolu gulung coklat nutella +ovomaltine:
- 75 gr butter (me:wisjman)
- 45 gr terigu (segitiga atau kunci biru)
- 30 gr coklat bubuk (me: bensdorp mix tulip noir)
- 1/2 sdt vanila bubuk (me: larome)
- 1 sdm pasta coklat black forest (optional)
- 4 kuning telur
- 45 gr air/susu cair
- 4 putih telur(me:190gr)
- 80 gr gula pasir
- 1/2 sdt garam
- 1 sdm perasan jeruk nipis/lemon(boleh ganti jadi 1 sdt cuka atau 1/2 sdt cream of tar tar)
- 5 sdm nutella atau secukupnya
- 80 gr selai ovomaltine
Langkah-langkah untuk membuat Bolu gulung coklat nutella +ovomaltine
1
Cairkan butter hingga mendidih. Masukkan terigu dan coklat bubuk. Aduk rata. Angkat dari api. Dinginkan. Campur dengan kuning telur. Adonan jadinya agak pekat. Tambahkan air/susu sampai jadi pasta seperti chiffon cake. Note: air tidak harus habis. Stop kalau adonan udah bagus. Kalau belum tambah 10-15 gr lagi. Tambahkan coklat pasta. Saya suka rasa dan aroma toffieco jadi selalu pakai. Kalau gak punya yang mirip skip saja. Coklat bubuknya udah wangi kok.
2
Kocok putih telur + air lemon sambil ditambahin gula pasir+garam sampai mengembang dan stabil. (seperti chiffon cake)
3
Ambil sebagian kocokan putih telur, campur dengan adonan coklat. Mudahnya pakai whisk, aduknya muter Ambil lagi dan campur lagi. Kemudian tuang ke kocokan putih telur. Aduk hingga rata pakai whisk dibantu spatula. Tuang ke loyang yg di alas kertas roti. Kalau mau oles mentega tipis saja. Saya malah tidak pakai oles. hentakkan loyang untuk membuang gelembung udara. Kalau belum ilang juga, tusuk pakai tusuk gigi.
4
Panggang di oven yang sudah panas. Kalau oven listrik api atas bawah suhu200 derajat sekitar 10-12menit.(kenali oven masing-masing) Kalau oven gas api bawah suhu 200 sekitar 10 menit kue udah nampak seperti berkulit. Kue coklat karena gelap jadi agak susah ngenalinnya. Tapi latihan untuk mengenali cirinya. Tes pake tusuk gigi atau boleh coba tekan perlahan pake tangan. Saya pindah keapi atas sambil ditongkrongin. Ga sampe Semenit udah kelar
5
Keluarkan dari oven. Hentakkan loyang agar kue tidak menciut. Balik ke parchment paper. Kupas kertas alasnya. Oles dengan selai nutella. (agak susah karena pekat. Mending collata hazelnut choco, lebih encer). Kalau semuanya pakai ovomaltine juga oke. Gulung begitu olesannya rata. Kalau udah set buka parchment paper. Pindahkan bolu. Oles dengan ovomaltine (me;elmer crunchy). Saya habis 80 gram. Potong dan sajikan. Yummy banget.
6
Resep ini menghasilkan bolu gulung yang moist dan sangat nyoklat dan tidak begitu manis. Makanya masih bisa dioles ovomaltine. Mau oles dengan butter cream juga bisa. Tapi harus tunggu kue dingin ya.