Anda sedang mencari inspirasi resep Chocolate Hurricane Swissroll Cake (Step by Step) yang gampang Dijamin ga bakalan terlalu repot untuk membuatnya. Usahakan relax dan santai membuatnya ya, agar rasa yang dihasilkan menjadi nikmat dan sempurna. Pada umumnya Chocolate Hurricane Swissroll Cake (Step by Step) yang enak harusnya sih memiliki aroma dan rasa yang mampu memancing selera kita.
Biasanya setiap masakan akan ada beberapa hal yang bisa mempengaruhi cita rasa dari Chocolate Hurricane Swissroll Cake (Step by Step), antara lain: kualitas bahan, metode memasak, proses memasak, kualitas bumbu, dan proses penyajian. Jangan terlalu repot dalam penyajian Chocolate Hurricane Swissroll Cake (Step by Step) bisa dirumah atau rumah keluarga, karena lebih menguasai situasi penyajian dan dapat lebih maksimal.
Nah, kali ini kita coba, yuk, variasikan Chocolate Hurricane Swissroll Cake (Step by Step) dengan kreasi dan ide kreative kamu sendiri. Meskipun tidak menggunakan bahan premium, hidangan ini jika disajikan hanyat akan menambah segar dan nikmat serta memberikan kesehatan. Kalau kamu mau, masakan Chocolate Hurricane Swissroll Cake (Step by Step) memakai 17 jenis bahan dan 18 langkah pembuatan. Berikut adalah langkah-langkah membuatnya.
Akhirnya ada kesempatan untuk nyobain bolu gulung kekinian! Buatnya deg2an tapi puas banget liat hasilnya. Rasa bolunya juga moist dan enak! Perlu latihan lagi biar motif lebih badaaaai π Source: @linagui.kitchen
Bahan-bahan dan bumbu yang perlu dipersiapkan untuk membuat Chocolate Hurricane Swissroll Cake (Step by Step):
- πBahan A:
- 1 butir telur utuh
- 4 butir kuning telur
- 50 ml minyak
- 70 gr tep terigu protein sedang
- 80 ml susu cair UHT
- πBahan B:
- 4 butir putih telur
- 1/2 sdt cream of tartar (air jeruk nipis)
- 80 gr gula castor
- πBahan C:
- 1 sdm bubuk coklat
- 1 sdm air hangat
- πBahan Buttercream Oreo:
- 150 gr butter (boleh 100 butter+50margarin)
- 2 sdm gula halus
- 5 buah oreo
Langkah-langkah untuk membuat Chocolate Hurricane Swissroll Cake (Step by Step)
1
Siapkan Bahan A, Bahan B, dan Bahan C
2
Panaskan minyak sampai hangat saja, lalu masukkan tepung terigu aduk rata menggunakan whisk.
3
Tuang susu, aduk rata kembali dengan whisk
4
Diamkan sebentar kemudian masukkan telur satu per satu, whisk sampai adonan rata. Sisihkan
5
Dalam wadah lain,larutkan bubuk coklat dengan air hangat membentuk pasta coklat.
6
Pisahkan 1/3 adonan kuning telur dalam wadah, lalu campurkan dengan pasta coklat. Aduk rata dengan whisk. Sisihkan.
7
Di wadah lain campur putih telur dengan 1/2sdt cream of tartar. Mixer dengan kecepatan tinggi sampai berbusa. Lalu tambahkan gula sedikit demi sekidit (3 tahap), mixer sampai soft peak saja.
8
Ambil 1/3 adonan putih telur lalu masukkan ke adonan coklat. Aduk balik dengan spatula sampai rata.
9
Lalu masukkan adonan coklat ke dalam piping bag. Sisihkan.
10
Masukkan Sisa 2/3 adonan putih telur ke dalam adonan kuning telur. Aduk balik dengan spatula sampai rata.
11
Siapkan loyang 26X26 cm yang sudah dialas dengan baking paper, lalu tuang adonan putih, ratakan. Hentak 2-3 kali di meja.
12
Kemudian ambil adonan coklat, lalu tuang adonan coklat ke atas permukaan adonan putih perlahan, ratakan.
13
Gunakan ujung sumpit. Tarik garis vertikal dari kiri atas ke arah bawah, lalu geser ke kanan tarik lagi ke arah atas dan seterusnya. Lalu tarik garis horizontal dari arah kanan ke kiri, tarik lagi ke bawah sedikit lalu tarik lagi dari arah kiri ke kanan, dan seterusnya sampai selesai.
14
Oven dengan suhu 180 derajat selama 10 menit lalu turunkan ke 150 derajat selama 20 menit dengan api bawah dan atas. Lalu keluarkan dan dinginkan.
15
Buttercream oreo: Pisahkan 5 oreo cream dan biskuitnya. Lalu hancurkan oreonya.
16
Masukkan butter, cream oreo, gula bubuk. Mixer sampai mengembang dan tercampur rata.
17
Lalu masukkan oreo, aduk rata dengan spatula.
18
Setelah bolu tidak panas, balik bolu dibagian kuningnya dengan alas baking paper, lalu beri buttercream oreo, ratakan. Kemudian gulung. Lalu simpan di kulkas 1-2jam. Keluarkan dan potong π (saya uda ga sabar, 30 menit langsung potong π)