Bagaimana membuat Nastar Kurma, yang unik? Proses dan cara membuatnya pasti simple dan menyenangkan. jangan terburu-buru ya, kalau salah proses dan bahan rasanya nanti tidak enak. Biasanya Nastar Kurma, yang lezat akan mengeluarkan aroma dan cita rasa yang akan membangkitakan selera.
Kemungkinan ada beberapa sebab yang biasanya bisa mempengaruki kenikmatan dari Nastar Kurma,, seperti takaran, banyaknya bahan, banyaknya bumbu, pemilihan bahan yang baik, hingga cara memasak dan menyajikannya. Untuk gampannnya dan tidak terlalu repot penyajian Nastar Kurma, ada baiknya dilakukan ditempat yang bersih dan higienis.
Nah, kali ini kita coba, yuk, variasikan Nastar Kurma, sendiri di rumah. Tetap dengan bahan yang sederhana, sajian ini bisa memberi manfaat dalam membantu menjaga kesehatan tubuh kita. Anda bisa membuat Nastar Kurma, memakai 8 jenis bahan dan 6 langkah pembuatan. Berikut ini cara dalam membuat hidangannya.
Edisi kuker,.. source resep : Ibu Fatmah Bahalwan dari channel utube beliau.. untuk isiannya kalau dari resep menggunakan selai dari nanas palembang, berhubung saya lagi ndak makan nanas, jadi isiannya saya ganti dengan selai kurma.. untuk adonan nastar nya sama dengan resep. Kuuuy, ππ
Bahan-bahan dan bumbu yang perlu dipersiapkan untuk membuat Nastar Kurma,:
- 125 gr butter, saya hollman
- 125 gr margarin, saya blueb*nd
- 2 butir kuning telur
- 50 gr gula halus, saya gulpas diblender
- 2 sdm susu bubuk
- 350 gr tepung terigu
- Isian : kurma 300 gr dan air
- Olesan : 1 kuning telur dan 1 sdm minyak sayur
Langkah-langkah untuk membuat Nastar Kurma,
1
Kocok margarin dan butter, jangan terlalu lama, cukup hingga tercampur rata saja, kurleb 2 - 3 menit, lanjut masukkan kuning telur, kocok hingga rata. Matikan mikser. Masukkan (sambil diayak) tepung terigu, susu bubuk, gula halus secara bertahap kedalam adonan mentega, aduk hingga rata dengan menggunakan spatula.
2
Isian, kupas kurma buang bijinya, cincang kasar dan blender hingga halus (tambahkan sedikit air). Masak kurma hingga tekstur menyerupai selai padat dengan menggunakan wajan anti lengket. Saya sengaja ndak menambahkan gula ke selai kurma, karena kurma yg saya punya sudah cukup manis. Tapi kalau ingin menambah cita rasa manisnya silahkan ditambahkan gula yaa.. kurleb 1 - 1,5 sdm gula pasir.
3
Timbang adonan nastar kurleb 8 gr, karena saya ndak pakai timbangan digital, saya menggunakan takaran tutup botol π, (agar bentuknya sama rata). Untuk isian selai kurma kurleb 2 gr, kalau saya, dibulat2kan kecil sama rata.
4
Siaap cetak,.. pipihkan adonan, letakkan pulungan selai kurma, rapatkan permukaan, kemudian bulatkan adonan dengan perlahan, susun diatas loyang dengan rapi. Panggang dengan suhu 140Β° selama 10 menit kemudian keluarkan loyang, olesi dengan kuning telur pada masing2 permukaan nastar kemudian panggang lagi selama 15 menit (Saya pakai otang) atau hingga matang..
5
Alhamdulillaah... sudah jadii...π enak nastar nya.. ndak heran kalau bu Fatmah Bahalwan bilang ini adalah resep nastar andalan NCC, beneran lembut, lumer di mulut tapi bentuknya tetap kokoh..
6
Menurut saya rasa manis dari selai kurmanya cukup nge-blend sama adonan nastar nya.. ndak kebayang kalau pakai selai nanas, pasti manis dan segar yaa jadinya... ππ